Skip to main content

Bab khusus kamu, tentang kamu, untuk kamu.

Ketika kita berbicara satu sama lain. Aku mencari sebuah tenang disana. Kulakukan itu tanpa kusadari, begitu saja. Barangkali memang kamu rumah untuk pulang ku suatu hari nanti. Sebentuk keinginan tersirat, padahal hal itu agaknya mustahil terlintas di benak ku—mengingat aku tak pernah berpikir perkara serius tentangmu sebelumnya. Benar, setiap perasaan dibutuhkan rasionalitas, aku meyakini itu. karenanya aku hanya bisa tertegun lama. Menimbang buruk dan enaknya jika membiarkan diriku sendiri jatuh cinta kepadamu. Bagaimanapun, aku memang sudah tak mau dikecewakan lagi. Meski degup-degup di malam panjang ini nyata adanya.

Jauh di sadarku, aku tahu, jatuh cinta adalah hal yang mengharukan dan menggugah. Jatuh cinta membuka kan pintu bahagia untuk segala urusan yang sepele. Dibalik itu semua, mana mungkin juga dilalui tanpa resiko. Jauh di sadarku, aku sudah mengetahui itu.




Tapi ngomong-ngomong, kamu tahu tidak, kalau pulang juga punya makna lain? 
Kadang, pulang itu mempunyai makna lain dari sebentuk persinggahan. Hakikatnya, berpasangan itu butuh kemauan bekerja sama dan berpetualang bersama. Maka, aku tidak mau menjadi sekadar tempat bagimu untuk pulang. Aku bertanya padamu, mampukah dirimu mengambil bagian dalam perjalananku? Maukah kamu mengajakku dalam rencana-rencana perjalananmu kelak?

"Semoga gunung-gunung dan pantai untuk kita kunjungi bersama, bahkan tempat seru lainnya, bukan sekadar menjadi wacana.
Ataupun ada Yang Maha Kuasa menyeriusi doa-doaku. Dan yang terpenting diatas itu semua, doa kamu. Untuk kamu.."

Comments

Popular posts from this blog

“Dalam pengingkaranmu akan selalu ada sosok aku, akan ada rindu, dan akan ada cinta yang akan membuatmu bersedih suatu hari kelak. Karena kamu tahu, rindu selalu mempunyai caranya sendiri untuk menyelipkan rasa sedih dan haru ke dada manusia. Karena rindu lah, yang mampu membuat segala makna yang kabur menjadi begitu jelas.”

Memori

Memori, Kehadiranmu dan perihal kita. Biar waktu berjalan, kini, sebagaimana mestinya.  Agar kamu dapat tersenyum lagi meski aku sudah tidak ada.. Agar meskipun suatu saat nyata nya kita tidak bersama, Namun memori kita ada dan nyata. Benar, Memori menguatkan cinta dari lupa. Mengingatkan dunia jika kita pernah berdua. Adalah hadiah untukmu, waktu yang abadi bernama kita.

Kenangan

Beberapa kenangan memiliki takdirnya masing-masing. Seseorang yang pernah dicintai dengan teramat belum tentu menjadi kenangan paling indah dalam hidup kita. Sebaliknya, seorang yang kita kira hanya akan singgah sesaat malah ternyata mampu meninggalkan kesan yang mendalam. Kamu > kenangan.